Cara Mendapatkan Semua Karakter Naruto: Ultimate Ninja 2


Cara Mendapatkan Semua Karakter Naruto: Ultimate Ninja 2 PS2 - Untuk membuka semua karakter kamu harus bermain Ultimate Road dan menyelesaikan kondisi tertentu untuk membuka masing-masing karakter.

Karakter Cara Mendapatkan
Jiraiya Kalahkan Jiraiya menggunakan Naruto di Cerita bagian 1
Sandaime Hokage Kalahkan Orochimaru menggunakan Sandaime Hokage di Cerita bagian 1
Shizune Kalahkan Shizune menggunakan Tsunade di Cerita bagian 2
Tsunade Selesaikan Cerita bagian 2
Orochimaru Sealed Selesaikan Cerita bagian 2
Yakushi Kabuto Selesaikan Cerita bagian 3
Haku Kalahkan Haku menggunakan Sasuke di Cerita bagian 4
Momochi Zabuza Kalahkan Zabuza menggunakan Jiraiya di Cerita bagian 4
Hatake Kakashi ANBU Selesaikan Cerita bagian 4
Naruto Kyuubi Selesaikan Cerita bagian 4
Orochimaru Selesaikan Cerita bagian 4
Hoshigake Kisame Selesaikan Cerita bagian 4
Uchiha Itachi Selesaikan Cerita bagian 4


2 Karakter Tersembunyi Terakhir
Setelah menyelesaikan seluruh Cerita bagian 1-4, ini dapat dilakukan kapan saja.

Karakter Cara Mendapatkan
Naruto Maito Suit Selesaikan latihan dengan guru Guy. Bicara dengan guru Guy di Marketplace.
Pergilah ke kota berikutnya dan beli baju Maito (100.000 ryo).
Layar akan berpindah ke tempat berikutnya dan kamu akan melawan guru Guy.
Kalahkan dia untuk mendapatkan Naruto Maito Suit.
Hinata Successor Bicara dengan Hyuuga Hiashi di luar arena. Lalu di rooftop atau di atap.
Kemudian bicaralah dengan Hinata di tempat latihan. Pergi ke arena dan kalahkan Neji.


Cheat/Password Membuka Semua Karakter Naruto: Ultimate Ninja 2
Untuk membuka semua karakter, pergi ke Rumah Naruto atau Naruto's House. Setelah itu pilih "Input Password". Lalu pilih elemen Petir/Lightning, kemudian pilih tiga segel hewan berikut; Snake (Ular), Rat (Tikus), Dragon (Naga). Jika kamu memasukkan password dengan benar akan muncul pesan "A present from Naruto: Ultimate Ninja 2: All characters unlocked in VS. Duel!" dan semua karakter di game ini akan terbuka.

Komentar